Ide Bisnis Untuk Kita

 

Manusia tidak diciptakan dan hidup untuk dirinya sendiri. Manusia adalah makhluk sosial yang hanya bisa bertahan hidup dengan mengandalkan manusia lain, atau setidaknya makhluk lain.

Bisa Anda bayangkan apa jadinya manusia yang hidup sendiri di tengah pulau tanpa ada makhluk lainnya? Tanpa adanya sebuah usaha kreatif darinya, maka tidak sampai satu bulan, ia akan punah.

Meskipun manusia diciptakan sebagai makhluk sosial, namun banyak manusia yang masih memilih untuk hidup bagi dirinya sendiri.

Ia hanya bangun untuk dirinya sendiri, ia beraktivitas untuk dirinya sendiri, lalu ia tidur untuk dirinya sendiri. 24 jam dalam 7 hari ia isi dengan kegiatan-kegiatan yang hanya untuk kepentingannya sendiri. Padahal, manusia bisa melakukan lebih

Ada banyak hal yang bisa dilakukan manusia untuk berbuat lebih. Salah satunya adalah dengan memberikan manfaat kepada orang-orang. Namun, belum banyak disadari kalau ada cara lain untuk menebar manfaat ke sesama, yaitu dengan menjadi pengusaha.

Dengan menjadi pengusaha, Anda bukan hanya bisa menjadi nahkoda di kehidupan Anda saja. Anda pun bisa menjadi kapal bagi kehidupan orang lain, yaitu dengan membuka lapangan pekerjaan. Ini lah manfaat yang bisa disebarkan oleh pengusaha kepada sesama.

Banyak sekali sumber-sumber untuk mendapatkan ide bisnis bagi Anda. Ambillah dari sumber-sumber tersebut ide bisnis yang potensial dan menghasilkan. Berikut beberapa sumber ide bisnis bagi Anda yang seorang mahasiswa yaitu sebagai berikut:

Hobi atau Minat

Hobi adalah aktivitas favorit di waktu luang atau pekejaan. Banyak orang, dalam melakukan hobi atau minat, berhasil mendirikan bisnis. Misalnya Anda hobi fotografi maka Anda bisa membuka jasa fotografi untuk pernikahan atau fotografer freelance untuk suatu perusahaan dan masih banyak hobi yang lain. Setiap manusia pasti memiliki hobi atau minat walaupun itu hanya ada satu.

Keterampilan dan Pengalaman Pribadi

Lebih dari separuh ide bisnis yang sukses berasal dari pengalaman bekerja di kantor atau tempat kerja. Jadi, latar belakang pengusaha memainkan peranan penting dalam keputusan untuk memasuki bisnis selain jenis bisnis yang akan mereka ciptakan. Ketrampilan dan pengalaman Anda merupakan sumber yang paling penting, tidak hanya untuk menghasilkan ide tetapi juga untuk mendapat keuntungan.

Waralaba

Waralaba adalah pengaturan dimana produsen atau distributor tunggal dari suatu merk dagang, barang atau jasa memberi hak eksklusif untuk distribusi lokal kepada pengecer mandiri sebagai ganti dari pembayaran royalty dan pemenuhan prosedur operasi standar. Bisnis waralaba dapat mengambil beberapa bentuk, tetapi satu bentuk menarik adalah jenis yang menawarkan nama, citra, cara untuk melakukan bisnis dan prosedur operasional bisnis.

Media Massa

Media massa merupakan sumber informasi, ide bahkan peluang yang besar. Surat kabar, majalah, televisi, dan sekarang ini internet, adalah contoh dari media massa.

Pameran

Jalan lain untuk menemukan ide dari suatu bisnis adalah dengan Anda menghadiri berbagai pameran. Pameran ini biasanya diiklankan di radio atau di surat kabar. Dengan menghadiri pameran secara teratur, Anda tidak hanyamenemukan produk baru, tetapi Anda juga bisa bertemu dengan para penjual, pabrik, pedagang grosir, distributor, dan pelaku bisnis waralaba. Mereka merupakan sumber ide dan informasi bisnis yang bagus dan membantu Anda untuk memulai suatu bisnis.

Survei

Inti dari suatu ide bisnis baru seharusnya adalah pelanggan. Kebutuhan dan keinginan dari pelanggan, alasan pemilihan produk oleh pelanggan, dapat Anda pastikan melalui suatu survey. Survei dapat Anda lakukan secara formal atau pun tidak formal melalui percakapan dengan orang-orang dengan menggunakan kuisioner, wawancara atau melalui observasi.

Keluhan

Keluahan dan kekecewaan dari pelanggan telah banyak menghasilkan produk dan jasa baru. Bilamana pemakai atau pelanggan mengeluh tentang produk atau jasa,Anda mempunyai potensi untuk menghasilkan ide bisnis. Ide bisa berupamendirikan perusahaan tandingan yang menghasilkan produk atau jasa yang lebih baik, atau membuat produk atau jasa yang bisa dijual ke perusahaan tersebut atau perusahaan lain.

Brainstorming

Brainstorming adalah suatu teknik pemecahan masalah yang kreatif selain untuk menghasilkan ide. Tujuannya adalah untuk mendapatkan sebanyak mungkin ide. Hal ini biasanya mulai dengan suatu pertanyaan atau pernyataan masalah. Setiap ide dapat menghasilkan suatu tambahan ide atau lebih, yang jumlahnya akan lumayan banyak. Berikut aturan dalam menggunakan brainstorming untuk mencari ide bisnis yaitu :

  1. Jangan mengkritik atau menghakimi ide orang lain
  2. Berikan ide dilontarkan secara bebas dan ide yang tampaknya liar dan tidak masuk akal agar diterima baik
  3. Kuantitas diharapkan semakin banyak ide, semakin baik
  4. Gabungkan dan kembangkan ide-ide dari orang lain. Selanjutnya semua ide walaupun tidak logis atau tidak masuk akal harus dicatat.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Baris dan Deret

MATRIKS LANJUTAN

Perihal Sebuah Misi